
Pengembangan Desa Wisata Mandiri, Dorong Tingkatkan Pariwsiata ditengah Pandemi Covid-19
Category : Berita Masata
Pariwisata masih memiliki prospek besar meski ditengah pandemi Covid-19, salah satunya dengan mengembangkan potensi wisata berbasis pedesaan atau desa wisata.
Indonesia termasuk Jawa Barat memiliki potensi besar untuk mengembangkan desa wisata sebagai salah satu destinasi atau tujuan wisata tidak hanya wisatawan domestik tapi juga wisatawan mancangara.
Meski sudah banyak desa wisata yang dikembangkan namun belum banyak desa wisata yang menjadi desa wisata mandiri.
Terlebih pandemi Covid-19 juga berdampak pada sektor wisata.
Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) MASATA (Masyarakat Sadar Wisata), Panca Rudolf Sarungu mengatakan pandemi Covid-19 bedampak pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dan desa wisata juga menjadi salah satu yang tedampak akibat pandemi.
“Pandemi memberikan dampak cukup besar pada aktivitas desa wisata karena tingkat kunjungan wisatawan juga menurun,” kata Panca disela acara FGD “Pengembangan Desa Wisata Menuju 205 Desa Wisata Mandiri Tahun 2024 di Bandung, Jumat (27/11/2020).
Sumber : https://jabar.tribunnews.com/